Kode Dana 25
Halaman ini akan berisi foto dan video kegiatan guru dan murid Homeschooling.
HomeSchooling setingkat SMA/SMK di Vihara Jina Dharma Sradha, dikelola oleh Yayasan Kusalamitra, beralamat di Desa Siraman, Kecamatan Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta.
HomeSchooling adalah Sekolah di rumah yang merupakan bagian dari sistem pendidikan formal di Indonesia. Jangka waktu dan materi pelajaran di HomeSchooling adalah yang di sekolah formal umumnya, hanya bedanya adalah mayoritas proses pembelajarannya dilakukan di rumah, bukan di gedung sekolah.
Pengelola Vihara Jina Dharma Sradha telah mendapat izin untuk menyelenggarakan kegiatan HomeSchooling untuk tingkat SLTA (SMA/SMK) sejak tahun 2019. Seluruh murid di HomeSchooling adalah beragama Buddha yang berasal dari berbagai desa di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Lulusan dari HomeSchooling ada yang meneruskan ke perguruan tinggi negeri dan swasta di Jawa Tengah dan Yogyakarta, diantaranya Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Taman Siswa Yogyakarta, Sekolah Tinggi Ilmu Agama Buddha Smaratungga Jawa Tengah.
Saat ini misi kami untuk HomeSchooling adalah membantu pengelola Vihara Jina Dharma Sradha untuk membayar biaya gaji tenaga pendidik (guru) HomeSchooling. Total pengeluaran gaji 15 guru HomeSchooling adalah sekitar Rp 15.000.000 (lima belas juta Rupiah) per bulan. Saat ini seluruh guru HomeSchooling menerima gaji di bawah upah minimum provinsi (UMP).
Dana dapat disalurkan ke rekening Yayasan Dana Pendidikan Buddhis di BCA No. Rek. xxxx-xxx-xxx, dengan kode dana diakhir dengan jumlah 25, contohnya apabila ingin berdana Rp 100.000 maka mohon transfer ke rekening di atas sebanyak Rp 100.025. Apabila tidak ada tambahan kode khusus, maka dana akan disalurkan ke salah satu lembaga pendidikan yang penggalangan dananya belum mencukupi.
Bulan: September 2020
Donatur Tetap:
Donatur Tidak Tetap: